Minggu, 18 April 2021

UJI KOMPETENSI TEKNIK KENDARAAN RINGAN TAHUN 2021


Uji Kompetensi tahun 2021 di SMKN 1 Cilengkrang memilih skema Mandiri dengan Industri pasangan sebagai Penguji eksternal Berasal dari AUTO2000. Soal yang digunakan merupakan modifikasi dari soal paket 3 (P3) BSNP. Proses modifikasi ini merupakan kerjasama dengan IDUKA. 
Setiap Siswa mengerjakan 9 soal dengan waktu pengerjaan keseluruhan 5 jam, sehingga Kegiatan UJIKOM dilaksanakan selama 7 hari dari tanggal 5 april sampai dengan tanggal 11 april 2021. Bentuk soal terdiri dari soal pengetahuan melalui tes tulis dan lisan serta soal keterampilan melalui praktek unjuk kerja. 

Sebelum dilakukan UJIKOM siswa dilakukan pelatihan terlebih dahulu, Uji coba soal (pra UJIKOM) selama satu bulan. Hal ini karena mengingat pembelajaran di masa pandemi yang dirasakan kurang sedangkan tuntutan industri yang menetapkan kriteria cukup tinggi. Hal ini mendorong pihak sekolah untuk mengeluarkan dana lebih agar kompetensi siswa dapat ditingkatkan sesuai dengan tuntutan industri pasangan. 

"Alhamdulilah kegiatan UJIKOM 2021 berjalan dengan lancar, walaupun saya kira siswa merasakan kesulitan dalam menyelesaikan tugas-tugas, hal ini semoga menjadi evaluasi bagi jurusan kedepan untuk melakukan antisivasi dalam berbagai kondisi pembelajaran, serta melakukan peningkatan kualitas pembelajaran agar siswa dapat menyerap dan memahami serta menguasai kompetensi kompetensi dengan baik'' ungkap Ketua Paket Keahlian Teknik kendaraan Ringan SMKN 1 Cilengkrang, Abdul Rohman.

Kegiatan UJIKOM ditutup dengan kegiatan Pemotongan Nasi Tumpeng bersama seluruh siswa kelas XII TKR, Penguji eksternal dan internal. Dalam Penutup Bapak Adam Hadian sebagai perwakilan sekolah mendorong siswa untuk lebih meningkatkan kemampuan mereka dan tidak cukup puas dengan apa yang diperoleh disekolah, karena sekolah tidak menjamin masa depan. Karena masa depan setiap orang itu tergantung usaha masing-masing. 
 

0 comments:

Posting Komentar